Windows Firewall merupakan tembok pembatas yang digunakan untuk menjaga sistem komputer agar tetap aman terhadap pemberitahuan atau jaringan jaringan yang tidak baik jika ingin masuk ke komputer Anda.
Firewall juga dapat mengontrol akses jaringan private network maupun jaringan publik, walaupun memiliki peran yang sangat penting, menurut sebagian orang ada juga yang ingin mematikan windows firewall karena untuk keperluan lain misalnya jika ingin membangun sebuah jaringan LAN.
Cara Mematikan Windows Firewall di Window 7, 8, 10 :
Sebenarya cara mematikan windows firewall di windows 7, 8, 10 tidak memiliki perbedaan namun tata letak dan tampilannya saja yang membuatnya berbeda. Berikut adalah langkah langkah mematikan windows firewall :
1. Tekan tombol Windows + R > Ketik firewall.cpl lalu Enter.
2. Setelah masuk ke dalam menu Windows Firewall pilih Turn Windows Firewall On Or OF.
3. Lalu pilih Turn Off Windows Firewall ( not recommended) > Tekan Ok.
4. Firewall sudah dinonaktifkan.
Berikut adalah langkah langkah untuk mematikan Windows Firewall. Perlu Anda ketahui jika tidak memiliki keperluan yang sangat penting Anda tidak dianjurkan menonaktikan Windows Firewall pada PC/Laptop Anda dikarenakan peran Firewall ini sangatlah penting untung menjaga keamanan pada PC Anda